Pengembangan Laboratory Work dengan Scientific Approach untuk Mengoptimalkan Karakter Siswa Kelas XI MAN Kutowinangun Tahun Pelajaran 2014/2015
Abstract
Telah dilakukan penelitian pengembangan 4D yang bertujuan untuk mengembangkan laboratory work dengan scientific approach untuk mengoptimalkan karakter siswa kelas XI MAN Kutowinangun. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MAN Kutowinangun Kebumen Tahun Pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 20 siswa. Hasil pengembangan ini merupakan panduan laboratory work dengan scientific approach berbasis karakter. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode wawancara, observasi, angket, dan tes. Analisis data dengan Persentase dan Precentage Agreement. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rerata skor dari semua validator sebesar 73,66 dengan kategori “baik”. Keterlaksanaan pembelajaran menggunakan panduan laboratory work menghasilkan skor rerata 4,12 dengan rerata Precentage Agreement 94% dan termasuk dalam kategori “sangat baik”. Respon siswa terhadap laboratory work dengan menggunakan panduan laboratory work menghasilkan skor rerata 67,85 termasuk dalam kategori “sangat baik”. Dengan demikian panduan laboratory work layak digunakan sebagai panduan siswa yang dapat mengoptimalkan karakter siswa dengan skor 63,05 dengan kategori sangat baik.