Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Keterampilan Generik Sains Terintegerasi Karakter Pada Tema 6 Energi dan Perubahannya di Kelas III Sekolah Dasar

  • Fatma Ayu Prahastiwi Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Nur Ngazizah Universitas Muhammadiyah Purworejo
  • Muflikhul Khaq Universitas Muhammadiyah Purworejo
Keywords: karakter, keterampilan generik sains, LKS

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengembangkan produk berupa LKS Berbasis
Keterampilan Generik Sains Terintegrasi Karakter pada Tema 6 Energi dan Perubahannya di Kelas III
Sekolah Dasar, (2) mengetahui kelayakan LKS, (3) respon siswa dan (3) kerlaksanaan pembelajaran
menggunakan LKS di SD Negeri Kroyo, kecamatan Gebang kelas III Tahun pelajaran 2019/2020.
Penelitian ini merupakan penelitian Research & Development (R&D) yang dikemukakan oleh
Thiagarajan (4-D). Model ini terdiri dari 4 tahap pengembangan, yaitu Define (pendefinisian), Design
(Perancangan), Develop (pengembangan), dan Disseminate (penyebaran). Desain uji coba pemakaian
menggunakan uji coba terbatas di kelas III SD Negeri Kroyo. Teknik pengumpulan data yaitu
wawancara, observasi dan angket. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi, lembar respon
siswa dan lembar keterlaksanaan pembelajaran. Analisis data dengan menggunakan Percentage
Aggreement. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan: (1) dihasilkan LKS berbasis keterampilan
generik sains terintegrasi karakter dengan model 4D (2) hasil validasi LKS berbasis keterampilan
generik sains terintegrasi karakter dari tiga validator mendapatkan nilai secara keseluruhan sebesar
3,62 termasuk dalam kategori sangat layak digunakan dalam pembelajaran. Uji reliabilitas diperoleh
percentage agreement 96,36% yang menunjukkan sangat reliabel. (3) Respon siswa terhadap LKS
berbasis keterampilan generik sains terintegrasi karakter pada uji coba terbatas diperoleh persentase
100% dengan kategori sangat baik dan (4) keterlaksanaan persentase 99,54% dengan kategori sangat
baik. Dengan demikian, Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Keterampilan Generik Sains
Terintegrasi Karakter Pada Tema 6 Energi dan Perubahannya Kelas III Sekolah Dasar yang
dikembangkan dalam penelitian ini dikategorikan baik dan layak digunakan dalam pembelajaran
Sekolah Dasar.

Published
2021-08-31
How to Cite
Prahastiwi, F. A., Ngazizah, N., & Khaq, M. (2021). Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Berbasis Keterampilan Generik Sains Terintegerasi Karakter Pada Tema 6 Energi dan Perubahannya di Kelas III Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Dasar, 2(2), 79-87. Retrieved from https://ebook.umpwr.ac.id/index.php/jpd/article/view/1649
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

<< < 1 2 3