Kontribusi Komik dalam Pembelajaran Akuntansi

  • Fariida Wardah Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Indonesia
  • Siswandari Siswandari Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Indonesia
  • Ngadiman Ngadiman Universitas Sebelas Maret, Surakarta, Indonesia
Keywords: Inovasi, Komik, Pembelajaran Akuntansi

Abstract

Pada abad 21 sekarang ini, pendidikan tidak lagi menjadi hal yang dikesampingkan oleh warga negara Indonesia. Pendidikan bahkan menjadi salah satu prioritas utama warga negara Indonesia untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik. Kemajuan suatu bangsa tercemin dari kualitas pendidikan bangsa itu sendiri. Generasi muda dianggap dapat menjadi ujung tombak, dikarenakan mereka dapat menjadi sosok yang kreatif, inovatif, dan bertanggung jawab yang mampu bersaing di abad 21 ini yang siap menyongsong masa depan cerah melalui pendidikan. Akhir-akhir ini, inovasi dalam dunia pendidikan sedang gencar dilakukan. Salah satunya adalah melalui inovasi pengembangan dalam media pembelajaran. Inovasi pengembangan media pembelajaran dilakukan bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa, selain itu dapat tercipta iklim pembelajaran yang menyenangkan sehingga meningkatkan prestasi belajar siswa, terutama dalam pembelajaran akuntansi yang membutuhkan tingkat pemahaman dan analisa yang tajam. Komik merupakan salah satu inovasi atau pembaharuan media pembelajaran. Kini komik tidak lagi hanya sebagai bacaan tetapi juga mulai merambah menjadi komik pendidikan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kontribusi penggunaan komik terhadap pembelajaran akuntansi. Penelitian ini menggunakan metode studi literatur, dan menggunakan data sekunder dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komik memiliki kontribusi dan dapat diaplikasikan dalam proses pembelajaran akuntansi yang memerlukan penalaran dan analisis tinggi.

Published
2019-05-31
How to Cite
Wardah, F., Siswandari, S., & Ngadiman, N. (2019). Kontribusi Komik dalam Pembelajaran Akuntansi. Surya Edunomics, 3(1), 10-21. Retrieved from https://ebook.umpwr.ac.id/index.php/suryaedunomics/article/view/998
Section
Articles